Cara Membuat Email di Gmail Melalui Komputer

Email adalah surat elektronik yang digunakan sebagai alat kirim mengirim surat melalui jaringan komputer dengan memanfaatkan internet sebagai media pendukungnya. Untuk saat ini keberadaan email memang sangat dibutuhkan terutama bagi para pelajar, mahasiswa, karyawan, dan para pengusaha dan masih banyak lainnya. Berbeda dengan media sosial lainnya, email sering digunakan sebagai kebutuhan resmi. Misalnya soal kerjasama pekerjaan, untuk mengirim tugas, intinya sering digunakan sebagai alat komunikasi resmi.

Sekarang email menjadi salah satu syarat untuk membuat akun-akun seperti aplikasi e-commerce, aplikasi ojol, dan lainnya yang digunakan untuk daftar khususnya didunia digital. Sebenarnya gmail adalah sebuah platform google yang menyediakan tempat untuk membuat email. Selain gmail, kamu juga bisa membuat email yahoo, bing, dan platform pembuat email lainnya.

Cara Membuat Email Menggunakan Gmail

1. Masuk ke gmail.com. Lalu tekan buat akun.

cara membuat email pribadi

2. Silahkan isi nama depan dan belakang, isi nama pengguna (nantinya akan dijadikan sebagai alamat email), masukan password yang diinginkan dan tulis ulang passwordnya di konfirmasi sandi.Jika sudah, lalu tekan berikutnya.

cara membuat email sendiri

3. Isikan nomer handphone kamu (wajib), untuk alamat email pemulihan kamu bisa mengisinya atau mengosongkannya, jangan lupa isi tanggal, bulan, dan tahun kelahiran kamu.Selanjutnya pilih jenis kelamin. Tekan berikutnya.

cara membuat email yang benar

4. Akan diminta verifikasi no telpon, tekan kirim jika anda ingin verifikasi dan tekan jangan sekarang jika anda ingin verifikasi nanti.

cara membuat email di komputer

5. Masukan kode verifikasi yang dikirimkan melalui sms dan tekan kirim. Jika kode verifikasi tidak masuk, tekan telepon saja maka akan ada yang menelpon menyebutkan kode verifikasinya. Lalu tekan verifikasi.

cara membuat akun gmail yang benar

6. Selanjutnya akan ada permintaan layanan, Kamu bisa tekan ikuti saja atau lewati.
7. Pada privasi dan persyaratan kamu scroll kebawah dan tekan saya setuju.

membuat akun email gmail

8. Tunggu proses masuk akun email. Akun email sudah bisa digunakan. Untuk persentase penyiapan akun kamu tinggal ikuti saja mulai dari pilih tema sampai ubah foto profil.

membuat akun gmail sendiri

Itulah cara membuat email di laptop, Untuk saat ini menurut saya mempunyai sebuah akun email adalah kewajiban karena dari hal kecil saja memerlukan email, misalnya daftar aplikasi dan lain sebagainya. jika dirasa bermanfaat silahkan share keteman kamu dan jangan lupa berkomentar juga jika ada hal yang ingin ditanyakan.

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Article

Cara Registrasi Kartu 3 Melalui Online Menjadi Lebih Cepat

Next Article

Cara Daftar Google Adsense Agar di Approve Dengan Mudah

Related Posts